Semua itu karena Tuhan



Semangat pagiii...
Yah..beberapa hari kemarin aku sempat frustasi (sebut saja galau, hehe). Iya itu terjadi gara2 ada masalah yg menyangkut orang lain, orangtua ku dan tentunya aku (terutama KTI mahasiswa tingkat akhir). Tiga hari aku terdiam, ngelamun lah pokoknya.
Suatu cara yg bisa sedikit menenangkanku adalah browsing, yah tentang apa saja yg sedang aku minati. Nah pas asyik2nya searching2 (baca aja buka2 facebook, wkwk) aku iseng2 buka account facebook temenku, nah dia lagi ada comment sama temennya, eh sahabatnya malah. Aku liat profile picture sahabatnya itu, aku tertarik buka timelinenya (eh jangan dikira ini yg tak buka facebook cowok yaa..temenku ini cewek, sahabatnya juga cewek).
Oke lanjut, aku paing suka liat foto2 orang, hehe sama sesuatu yang menarik aja sih..tentunya yang bisa menghiburku..keluar dari masalah hitamku.  Nah pas itu ada postingan blog si sahabat itu, aku klik open in new tab ..trus tak baca..awalnya cuma 1 tulisan dia aja yg tak baca, tapi saking aku tertariknya maka aku terusin baca..semuaaaaaa yg ada d blog nya, ku kupas seluruh isinya (maaf ya mbak aku kepo-in blognya hehe). Pengen tau apa isinya?? :P
Oiya sebelumnya aku kasih tau dulu..orang yang aku bicarain ini anak UNS, temenku se SMA (Ursulin my lovely high school) punya sahabat dari SMA N 1 Magelang. Aku rasa temenku ini beruntung bgt punya sahabat seperti yg punya blog menarik itu. Isi blog nya adalah impianya, semangatnya, pengalamannya (organisasi  IAAS , trus pertemuan pelajar Indonesia-Singapore, konggres, LKTI, dll), ada juga tentang materi kuliahnya, penyemangatnya (pacar), dll. Dibalik semua tulisan-tulisan itu ada beberapa point kesamaan yang aku resapi. Dia tak pernah mengeluh (berdasarkan tulisan yg aku baca), dan setiap akhir tulisannya dia selalu bersyukur dan terkesima dengan rencana Tuhan, dia bilang  :
“itu semua karena kuasa Tuhan, walaupun aku sering dipandang sebelah mata, biarlah aku yg kecil dan Tuhanku yg besar, sehingga dapat selalu menunjukkan kemuliaanNya”
Dan...WOW banget setiap aku menemui kalimat itu di akhir tulisannya, semua karena Tuhan, iya karena Tuhan. Dan kini berkat aku membaca tulisan2 dia aku tau hidupku juga karena Tuhan, aku sungguh sangat terinspirasi dengan tulisannya, seperti dia yg selalu merasa diberkati Tuhan, aku pun memang selalu diberkati Tuhan.
Bolehlah aku mengucapkan terimakasih pada pemilik blog itu lewat tuilsan ini. Tulisan yg banyak menginspirasiku J...

No comments

Powered by Blogger.